Jenis-Jenis Oli yang Direkomendasikan untuk Mobil Hybrid

Sahrul

Kehadiran berbagai varian mobil hybrid semakin meluas di Indonesia. Berbeda dari kendaraan konvensional, mobil hybrid dilengkapi dengan komponen tambahan seperti baterai, generator, dan motor listrik yang bekerja secara sinergis. Dengan adanya teknologi ini, muncul pertanyaan: apakah terdapat perbedaan dalam jenis oli mesin antara mobil hybrid dan mobil konvensional? Sebagai kendaraan yang menggabungkan mesin pembakaran internal dan sistem elektrifikasi, mobil hybrid mungkin memerlukan perhatian khusus dalam pemilihan oli agar performanya tetap optimal, berbeda dari kebutuhan oli kendaraan yang lebih tradisional.

Osmar Wijaya dari Sunda Motor Express menjelaskan bahwa oli untuk mobil hybrid memiliki perbedaan signifikan dibandingkan dengan oli untuk mobil konvensional. Menurutnya, karena mesin mobil hybrid beroperasi dengan beban yang lebih ringan, tidak diperlukan oli yang terlalu kental. Penggunaan oli yang lebih encer akan membantu menjaga efisiensi dan performa mesin, serta meningkatkan responsivitas kendaraan dalam penggunaan sehari-hari.

“Kalau mesin hybrid butuh viskositas yang lebih encer, lebih tipis, karena kerja mesinnya kan nggak terlalu berat lagi,” ungkap Osmar dalam keterangannya, Selasa (24/9).

“Jadi (mobil hybrid) butuh oli yang lebih encer. Biasa 0W, kalau yang paling kental mungkin 5W. Ada biasanya 0W-20 bahkan 0W-16. Daya pelumasan yang cepat dan mampu menjangkau bagian tersempit, membuat viskositas yang dibutuhkan rendah,” jelas Osmar lagi.

Untuk interval penggantian oli mesin mobil hybrid, umumnya disarankan setiap 10 ribu km atau setiap enam bulan. Namun, waktu penggantian ini juga dipengaruhi oleh beberapa faktor, termasuk jarak tempuh, kondisi jalan, serta gaya mengemudi pemilik kendaraan.

“Melihat tren mobil hybrid yang terus berkembang, membuat Sunda Motor Express menyediakan beragam merek pelumas untuk mobil hybrid dari yang harganya terjangkau (budget oil) hingga merek premium,” ungkap Osmar.

“Sunda Motor Express juga melayani penggantian oli, kuras oli transmisi matic, purging diesel, dan injector cleaner. Buat pengerjaan, lokasi kami bisa memuat 5-8 mobil yang bisa dikerjakan bersamaan. Prosesnya pun singkat, misal penggantian oli hanya butuh 15 menit dan pekerjaan injector cleaner hanya 1 jam,” tukas Osmar.

Also Read

Tags