Mediaseruni.co.id – Awal tahun adalah permulaan yang baru, harapan baru dan awal yang baru untuk melakukan maupun menampilkan sesuatu yang berbeda dengan cara yang lebih baik.
Seperti halnya Kantor Desa Pasawahan, Kecamatan Pasawahan Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, yang memiliki tampilan baru diiringi dengan harapan baru.
“Kita lakukan rehab aula desa sama renovasi ruangan diatas untuk sekdes dan kades,” ungkap Andre Maula, Kepala Desa Pasawahan, Kamis 10 Februari 2022.
Anggaran yang digunakan untuk rehab aula desa dari DBHP 2021 serta swadaya masyarakat, setelah hasil musdessus dan koordinasi dengan dinas terkait serta Banprov 2021 untuk renovasi ruang kades dan sekdes.
Selain tampilan baru kantor Desa Pasawahan, Andre mengatakan, melakukan pembenahan terhadap kinerja pegawai desa maupun sistem birokrasi dan administrasi yang sebelumnya belum maksimal.
“Tiga bulan awal saya melakukan pembenahan agar kinerja pegawai desa bisa meminimalisir setiap masalah yang ada, dan memaksimalkan sistem yang sudah ada,” kata Andre Maula.
Kedepannya selain membuat bangunan baru untuk lembaga yang ada di desa. Andre berharap agar semua birokrasi yang sudah ada dapat terorganisir demi kemajuan Desa Pasawahan.
“Kedepannya kita mau bikin bangunan untuk lembaga yang ada di desa. Seperti LPM dan PKK , agar dapat terorganisir dengan baik untuk kemajuan Desa Pasawahan,” harap Andre. (Ric/Mds)