Mediaseruni.co.id, PEMALANG – Puluhan para peserta dari Kabupaten Pemalang akan mengikuti Jambore Daerah SD/MI Kwarda Jawa Tengah (Jateng) 2023.
Kontingen dari Kwarcab Pemalang dilepas oleh Plt Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat, ST yang di laksanakan di Pendopo Kabupaten Pemalang, Sabtu (23/9/2023).
Acara tersebut dihadiri Ketua Kwarcab Kabupaten Pemalang Sukarso, Heriyanto, S.P.d selaku Sekda Pemalang juga para Kepala Dinas dan jajaran (OPD) Kabupaten Pemalang.

Dalam sambutanya oleh Plt Bupati Pemalang menyampaikan, selamat karena sudah terpilih sebagai peserta Persari yang dikatakannya merupakan kesempatan baik bagi mereka untuk meraih prestasi dan pengalaman yang berharga, Karena itu kesempatan itu jangan disia-siakan dan minta supaya mereka terus giat belajar, berlatih dan jangan lupa sholat bagi yang muslim (berdo’a) sehingga dapat meraih apa yang dicita-citakan.
”Adek-adek harus bisa menjaga dan membawa nama baik Kabupaten Pemalang di event Jambore Daerah yang digelar di Gunungpati, Semarang, Jawa Tengah dan akan diikuti oleh peserta kontingen Jambore se Jawa Tengah,” Terang Plt Bupati Pemalang.
Oleh karena itu Plt Bupati Pemalang menyampaikan, terima kasih kepada Ketua dan segenap jajaran Pengurus Kwarcab Pemalang, Kakak-kakak Ketua Mabigus, Pak Cik dan Bu Cik pembina gugus depan yang selama ini telah berusaha sangat keras dalam melatih nanda-nandanya sehingga mampu meraih prestasi hingga membuat harum nama Kabupaten Pemalang.

Sebelumnya pada kesempatan yang sama Ketua Kwarcab Kabupaten Pemalang, Sukarso mengatakan, peserta Kwarcab yang akan berangkat ke Jambore Daerah tingkat Jawa Tengah tersebut, hasil dari seleksi yang dilakukan selama satu bulan di seluruh Kecamatan.
“Hasilnya terpilih 32 peserta pramuka yang terdiri dari 16 penggalang putri dan 16 penggalang putra,” kata Ketua Kwarcab Pemalang.
Sukarso juga menyampaikan, bahwa Kabupaten Pemalang telah menyiapkan 40 peserta yang terdiri dari 32 peserta pramuka penggalang, 1 pinkon dan 7 pembina.

“Jadi dari Kwarcab memberikan surat kepada masing-masing dan kebetulan juga Kemenag juga harus ikut, sehingga secara keseluruhan perwakilan dari masing-masing Madrasah Ibtidaiyah (MI) maupun SD nya,” terangnya.
Sebagai informasi, Jambore SD/MI Kwarda Jateng 2023 akan digelar di Pusat Kegiatan Pramuka Candra Birawa Karanggeneng, Gunungpati, Semarang pada 24-29 September 2023. (Red/Mds)