KUALA LUMPUR, MALAYSIA, SERUNI – Pengabdian Mahasiswa untuk kemajuan bangsa kita begitu banyak, yang salah satunya adalah mengikuti kegiatan Saudara Satu Indonesia (SSN). Bertempat di Kock Ann, Kuala lumpur, mahasiswa Indonesia beri pengetahuan kepada sejumlah anak buruh Imigran disana.
“Kegiatan pengabdian itu bagi saya sangat bermanfaat sekali. Dan saya sangat bersyukur menjadi warga Indonesia karena fasilitas identitas, kesehatan, dan pendidikan bisa diakses dengan mudah. Tidak seperti saudara kita yang berada di kampung Kock Ann, Kuala lumpur, mereka sulit mendapatkan semua fasilitas itu karena tidak teridentifikasi sebagai warga dinegaranya. Menjadi warga imigran membuat mereka sulit mendapatkan fasilitas itu semua,” ujar Risa, Salah satu Mahasiswi dari Universitas Indonesia kepada mediaseruni.com. Jumat (15/11).
-
Mahasiswa Indonesia tengah sharing dengan imigran di Malaysia. -
Mahasiswa dan Imigran tampak berfoto bersama dengan gembira.
Hal lain disampaikan oleh Jumardi (27), Mahasiswa dari Sulawesi barat. Ia mengaku sangat beruntung bisa mengikuti kegiatan pengabdian mahasiswa yang tergabung dalam kegiatan Saudara Satu Indonesia, dan bisa melihat langsung apa yang terjadi pada buruh migran di negara tetangga.
Bahkan, Jumardi juga mengapresiasi Duta besar untuk Malaysia yang sudah memulangkan tenaga kerja Indonesia ilegal yang bermasalah. Pihaknya bahkan mengurus paspor dan perijinan tinggal bagi TKI yang masih tertahan dan bermasalah disana.
“Kedepannya, semoga sepulang kami dari kegiatan ini bisa mengaplikasikan ilmu dan pengalaman itu agar dapat dikembangkan di daerah kami masing-masing,” harapnya. (yofa)