LAMPUNG, MEDIASERUNI.CO.ID – Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah ( BPKAD) sedang memproses berkas pencairan gaji ke-13 untuk Aparatur Sipil Daerah
(ASN) setempat.
Direncanakan penyaluran gaji ke -13 bagi ASN yang ada di Lampung Utara akan dilakukan dalam waktu dekat ini.
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah ( BPKAD) Desyadi menjelaskan bahwasanya pihaknya telah menerima surat edaran dari Kementrian Keuangan untuk merealisasikan gaji ke- 13 di Kabupaten Lampung Utara, Rabu (19/8/2020)
“Kita upaya dalam waktu dekat ini gaji ke 13 sudah bisa diterima oleh ASN,” ujar Desyadi.
Desyadi, berharap kepada ASN Lampung Utara untuk bisa bersabar karena semua masih dalam proses penyelesaian Administrasi.
“Jika berkas sudah final semua, dana untuk gaji Ke 13 akan kita realisasikan secepatnya.” Pungkasnya.
Kabiro: Roffi
Editor: Mayadasari