Mediaseruni.co.id, KARAWANG – Iyat Sugiatna resmi menggantikan Metri Citra Wardani dari Fraksi Partai Hanura, melalui sidang paripurna Pergantian Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD, Rabu 26 Juli 2023, di ruang Sidang DPRD Karawang.
Anggota yang hadir sebanyak 40 orang dari 50 orang Anggota Dewan. “Sesuai Tata Tertib DPRD, rapat sudah memenuhi kuorum,” kata Ketua DPRD Karawang Budianto, mengawali rapat didampingi Wakil Ketua DPRD Ajang Supandi dan Suryana.
Usai itu langsung dilakukan penandatanganan fakta integritas. “Selatan atas dilantiknya Iyat Sugiatna,” ucap Budianto.
Ditemui terpisah, Iyat Sugianta mengucapkan rasa terimakasihnya kepada DPRD Kabupaten Karawang juga Pengurus Partai Hanura, sekaligus memohon maaf jika ada kekhilafan dan kesalahan.
“Setelah dilantik hari ini, saya akan segera beradaptasi dengan seluruh kedewanan termasuk mempelajari program kerja yang telah disusun sebelumnya. Karena ini amanah akan dipertanggungjawabkan. Saya mohon dukungannya dari semua pihak untuk bisa menjalankan amanah ini dengan benar,” pungkasnya.
Terpantau dilokasi, dalam Rapat Paripurna PAW, Iyat Sugiatna hanya didampingi Sekretaris Partai Hanura Karawang, Suparman dan beberapa keluarganya. Sementara itu, Ketua DPC Partai Hanura ketika coba dikonfirmasi terkait ketidakhadirannya belum dapat dihubungi. (Mds)