KARAWANG, SERUNI – Gerakan Pramuka menjadi wahana utama pembentukan karakter unggul bagi generasi muda. Hasil pembinaan itu menjadi bekal untuk mengisi dan memimpin pelaksanaan pembangunan di masa depan.
Baca Juga : SMPN 1 Pangkalan Juara Umum Lomba Pramuka Tahun Ini
Seperti dilakukan Kwartir Ranting Kecamatan Pangkalan, kepanduan ini secara ‘all out’ mendukung program dan kegiatan Pramuka. Bahkan even kepramukaan kerap dilakukan agar pramuka di Kecamatan Pangkalan benar – benar bisa dibanggakan.”Kepramukaan harus ditanamkan sejak dini kepada pelajar, sehingga dalam diri mereka dapat tertanam karakter unggul dalam segala bidang terutama perilaku sehari-hari ,” ungkap Pembina Pramuka SD Negeri Ciptasari II Khoerudin S.Pd kepada Seruni, kemarin.
Baca Juga : Jadi Anak Band Oke Saja Tapi Belajar Tetap Nomor Satu
Masalah budi pekerti , lanjut Khoerrudin sangat melekat di kepramukaan. Bukan hanya itu, bahkan masalah kedisiplinan, pertolongan pertama pada kecelakaaan hingga budaya gotong royong pun ditanamkan dalam diri anggotanya.”Jadi harus bangga bisa bergabung dengan pamuka,” terang Khoerudin, karena akan membuat siswa menjadi jauh lebih baik lagi. (Y-1)