Mediaseruni.co.id, KOTA BANDUNG – Ambisi besar Ridwan Kamil untuk menjadikan penyelenggaraan lomba kereta peti sabun di tahun depan mencapai tingkat internasional begitu besar.
Hal itu terlihat dari sikap antusiasnya saat mengjadiri lomba yang berlangsung, di Jalan Diponegoro, Kota Bandung, pada hari Minggu, 27 Agustus 2023.
Menurutnya, lomba yang melibatkan kendaraan kecil tanpa mesin untuk satu orang, yang populer di Amerika Serikat, memiliki potensi besar untuk menarik peserta dari seluruh dunia.
Selain menjadi daya tarik wisata baru, lomba ini juga merupakan penghormatan terhadap kejayaan Kota Bandung pada era 1950-an.
“Lomba kereta peti sabun ini telah menjadi legenda sejak lama, sudah puluhan tahun berlangsung. Saya mengambil tantangan ini dan berdoa agar dalam beberapa tahun mendatang, lomba ini dapat mencapai level internasional,” ucap Ridwan Kamil.
Lomba ini kembali digelar tahun ini setelah mengalami vakum selama 35 tahun. Dengan partisipasi ratusan peserta, lomba terbagi menjadi tiga kategori, yakni anak-anak, remaja, dan dewasa.
Selain itu, ada juga kategori fun race yang terbuka bagi peserta berusia 18 tahun ke atas. Seperti namanya, kendaraan yang digunakan memiliki bentuk yang menyerupai kotak sabun dengan empat roda.
Peserta bersaing dalam balapan lintasan menuruni bukit. Pemenang ditentukan berdasarkan jarak tempuh saat kendaraan berhenti.
Selain menyaksikan perlombaan dan memberikan penghargaan kepada para pemenang, Ridwan Kamil juga mengapresiasi kreativitas peserta dalam mendesain kendaraan mereka.
“Saya melihat kendaraan-kendaraan ini memiliki desain yang lucu dan kreatif. Hanya imajinasi yang membatasi. Saya memberi penilaian bintang lima untuk kreatifitas mereka,” ucap Ridwan Kamil.
Gubernur berharap bahwa acara ini akan menjadi acara tahunan yang konsisten. Ia yakin bahwa penyelenggaraan tahun depan akan menjadi lebih sukses dan dilakukan dengan lebih profesional.
“Saya bangga bahwa acara ini kembali hidup dan semakin meningkat dalam profesionalisme penyelenggarannya, sehingga saya yakin tahun depan akan lebih sukses,” tambahnya.
Lomba kereta peti sabun ini diadakan selama dua hari, yakni pada tanggal 26-27 Agustus 2023, sebagai bagian dari perayaan hari jadi Kota Bandung. Pada hari pertama acara, lomba juga dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo. (Mds/rls)