Mediaseruni.co.id, SUKABUMI – Jangan heran kalau melintasi jembatan di ruas Jalan Cicatih Desa Bagbayang Kecamatan Curug Kabupaten Sukabumi, Jabar. Ditengah jembatan itu tumbuh pohon pisang.
Pohon pisang ditengah jembatan Cicatih tentu saja tidak tumbuh sendiri, melainkan ditanam warga setempat sebagai aksi protes lantaran pemerintah tak kunjung memperbaiki jalan itu yang rusak.
Status lalan milik Pemerintah Kabupaten tersebut memang terlihat rusak parah dan banyaknya genangan Airnya. Terlebih lagi tidak adanya saluran drainase yang mengakibatkan luapan air terus menggenangi jalan saat hujan.
“Aksi ini kami lakukan karena kesal kepada pemerintah, lantaran jalan ini dibiarkan rusak parah tak kunjung diperbaiki,” ucap Sodikin (45) warga setempat, Minggu 20 Agustus 2023, di lokasi.
Tidak sedikit pengguna jalan yang celaka akibat jalan rusak tersebut, terutama pengendara motor. Baik karena tergelincir ataupun terjungkal.
“Jalan ini merupakan akses utama warga dalam melakukan aktivitas sehari – hari, baik yang mau ke pasar maupun berangkat kerja,” ucap Sodikin.
Warga berharap jalan tersebut segera diperbaiki, karena merupakan infrastruktur penting dalam meningkatkan ekonomi masyarakat.
“Jalan ini merupakan akses penting yang mendongkrak perekonomian masyarakat. Makanya, kami meminta agar segera diperbaiki,” tandas Sodikin. (Mds/*)